| Pengaruh kompetensi, pengalaman, dan independensi auditor terhadap kualitas audit | |
|---|---|
|
Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel Kompetensi, Pengalaman dan Independensi Auditor terhadap Kualitas Audit pada Kantor Akuntan Publik (KAP) di DKI Jakarta. Populasi dalam penelitian ini sejumlah 25 KAP yang terdapat di DKI Jakarta. Data diperoleh dari kuesioner yang diterima dan diisi oleh Auditor. Diperoleh jumlah sampel sebanyak 76 auditor. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan uji hipotesis menggunakan F-statistik dan t-statistik dengan tingkat kepercayaan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kompetensi, Pengalaman dan Independensi secara simultan dan parsial berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Audit. Penulis menyarankan kepada para auditor dan pembaca agar memperhatikan faktor lainnya yang mempengaruhi Kualitas Audit. Semua variabel dalam penelitian ini secara simultan menunjukkan nilai f-hitung lebih besar daripada f-tabel dan mempunyai signifikansi sebesar 0,000. Hasil penelitian ini secara parsial masing-masing dari variabel kompetensi, pengalaman dan independensi t-hitung lebih besar dari t-tabel dan masing-masing mempunyai signifikansi sebesar kompetensi 0,005, pengalaman 0,001 dan independensi 0,000. |
|
| Pernyataan Tanggungjawab | |
| Pengarang | GEDE RAMA DEWANTARA - Personal Name P. SIMORANGKIR - Personal Name |
| Edisi | Wisuda 53 (1) |
| No. Panggil | SKA53-31 |
| ISBN/ISSN | |
| Subyek | Kualitas Audit Pengalaman Auditor Kompetensi Auditor Independensi Auditor SKA53-31-1010112094 |
| Klasifikasi | 5331 |
| Judul Seri | |
| GMD | SKRIPSI AKUNTANSI |
| Bahasa | Indonesia |
| Penerbit | FE UPN "Veteran" Jakarta |
| Tahun Terbit | 2014 |
| Tempat Terbit | Jakarta |
| Tahun Pengadaan | 2014 |
| Info Detil Spesifik | |
| Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
| Ketersediaan | LOADING LIST... |