Pilih Bahasa  
Profil Kembali

LATAR BELAKANG

Perpustakaan Fakultas Ekonomi didirikan guna menunjang terselenggaranya Tri Dharma perguruan tinggi (Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat). Dalam menjalankan fungsinya tersebut, Perpustakaan fakultas ekonomi berupaya menghimpun, mengolah serta menyebarluaskan informasi khususnya di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi. Sebagai pusat infomasi serta sebagai penunjang civitas akademik dalam penyelenggaraan kegiatan pendidikan.

 

VISI PERPUSTAKAAN

Meningkatkan pelayanan pemakai dalam bentuk pelayanan yang mudah, cepat dan tepat serta menyediakan layanan informasi yang terintegrasi untuk civitas akademika Fakultas Ekonomi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta dan masyarakat dalam pengembangan ilmu pengetahuan.

 

MISI PERPUSTAKAAN

1.  Menunjang keberhasilan misi fakultas ekonomi universitas pembangunan nasional "veteran" jakarta dengan memberikan layanan

     sebaik-baiknya dan mendorong civitas akademika untuk memanfaatkan perpustakaan

2.  Meningkatkan pelayanan pemakai dalam bentuk pelayanan yang mudah, cepat dan tepat.

3.  Menunjang perkembangan masyarakat akademis dengan cara memberikan layanan informasi ilmu pengetahuan dan teknologi.

4.  Mengembangkan bahan pustaka ilmu pengetahuan, teknologi untuk bahan informasi bagi civitas akademika Fakultas Ekonomi

     Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta.

5.  Menyediakan informasi ilmu pengetahuan untuk bahan belajar mengajar bagi civitas akademika Fakultas Ekonomi Universitas Pembangunan

     Nasional “Veteran” Jakarta.